Luwesnya Jam Kerja Baik untuk Kesehatan

Rabu, 03/03/2010

Orang yang dapat mengendalikan jam kerja mereka dimungkinkan akan lebih sehat dibandingkan mereka yang kurang luwes menghadapi pekerjaan. Demikian hasil studi di AS dengan menganalisis 10 studi yang sudah diterbitkan dan melibatkan 16.600 pekerja.

Hasil studi menyebutkan bahwa kondisi kerja tertentu yang memberik kewenangan pegawainya, seperti mengatur sendiri jadwal kerja, berkaitan dengan manfaat kesehatan.

Manfaat itu antara lain tekanan darah rendah, denyut jantung teratur, kualitas tidur lebih baik dan mengurangi kelelahan di siang hari.

Para peneliti mendukung teori "pengendalian atas pekerjaan baik buat kesehatan". Dr Clare Bambra dari Durham University, Inggris mengatakan jika berkurangnya stres mungkin memberikan manfaat signifikan, kendati masih terdapat kemungkinan lain.

Bambra kepada Reuters Health berujar, jadwal kerja yang luwes mempermudah orang mendapatkan waktu untuk berolahraga.

Sebelumnya, bermacam studi telah menemukan kaitan antara "pekerjaan dengan ketegangan", juga resiko sakit jantung, depresi serta penyakit lainnya.

Para peneliti menyebutkan pekerjaan yang disertai ketegangan yakni pekerjaan yang berisi tuntutan namun tak memberi kesempatan bagi pegawainya untuk ikut mengelola cara kerja mereka.

Untuk kajian tersebut, Bambra dan rekannya menggunakan 10 studi terkait perkembangan pekerja sedikitnya selama enam bulan. Namun demikian, kekurangan dari studi itu yakni tak satu pun melakukan percobaan secara acak.

Pihaknya juga tak menemukan bukti bahwa kondisi kerja yang luwes dapat membahayakan kesehatan pegawai. *Suaramerdeka.com 26022010

Read Users' Comments (0)

0 Response to "Luwesnya Jam Kerja Baik untuk Kesehatan"

Posting Komentar